Wednesday, October 23, 2013

Yang Gratis dari Apple, OS X Mavericks!

KABAR gembira bagi pengguna komputer desktop Mac. Karena terhitung mulai kemarin, Selasa, 22 Oktober 2013, sistem operasi terbaru buat Mac sudah bisa diunduh secara cuma-cuma. Namanya OS X Mavericks. Ragu-ragu? Karena biasanya sistem operasi buatan Apple untuk Mac itu selalu menyandang nama hewan dari kerabat kucing? Ya, yang ini memang berbeda. Kali ini Apple rupanya lebih memilih memberinya nama Mavericks, sebuah tempat yang dikenal sebagai lokasi berselancar di utara California. Dan gratis pula!

Selama ini, untuk melakukan update sistem operasi Apple memang menarik bayaran dari pengguna, namun tak semahal yang dikenakan oleh Microsoft lewat sistem operasi Windows-nya. Paling hanya beberapa puluh dolar saja. Dan kali ini, rupanya Apple sedang ingin bermurah hati dengan menggratiskannya. Ada apa sebenarnya?


“Gratis itu hal yang baik,” ungkap Craig Federighi, Senior Vice President of Software Engineering Apple, pada saat peluncuran OS X Mavericks, seperti dilansir oleh situs Mashable.

Pada kesempatan itu, Federighi memrensentasikan fitur-fitur baru serta pengembangan yang ada pada Mavericks. Namun yang paling menonjol adalah sistem yang membuat penggunaan baterai menjadi lebih hemat hingga 72 persen. Pada fitur App Nap akan menunjukkan aplikasi yang aktif dan yang tidak aktif (idle). Dan yang penting, aplikasi yang dalam keadaan idle itu tidak akan memakan daya, sehingga mengurangi beban penggunaan baterai.


Kalau Anda terbiasa membuka banyak tab saat bekerja, sekarang tak repot lagi, karena multiple finder tabs kini bisa diatur dalam satu jendela. Jadi, Anda tak perlu lagi menandai file utama atau file yang jarang diakses.


Fitur yang diunggulkan lainnya ialah iCloud Keychain yang menyimpan, mengenkripsi, dan memasukkan password Anda. Ini berkaitan dengan sistem keamanan, terutama saat Anda mengakses situs yang sifatnya personal, seperti LinkedIn dan Twitter, dengan menggunakan browser Safari.

Tentu saja masih banyak fitur-fitur lain yang bermanfaat dan sangat memudahkan. Tapi yang terpenting ialah, karena sistem operasi ini gratis, ya pakai saja.

No comments:

Post a Comment