Monday, November 4, 2013

Ini Dia Fitur-fitur Baru Android KitKat

SAATNYA demam Android KitKat. Soalnya, sesuatu yang baru, yang bisa kita jangkau, pasti menarik buat diulik. Nah, begitu juga dengan sistem operasi besutan Google yang baru dirilis ini. Dan karena baru Nexus 5 yang menggunakan, maka sambil menunggu dapat giliran buat upgrade ke KitKat, ya kita bahas saja dulu fitur-fitur terbaru yang ada di sistem operasi tersebut. Nah, berikut ini adalah fitur-fiturnya itu:

Immersive Mode
Mode ini bertugas menyembunyikan segala macam elemen tampilan yang tak sedang digunakan, yang biasanya ada di layar. Jadi, kecuali konten yang ingin dilihat oleh pengguna, semuanya akan disembunyikan. Mode ini jelas akan membuat aktivitas membaca e-book, atau main game, terutama menonton film menjadi lebih nyaman.


Akses langsung lewat aplikasi telepon
Pengguna Android Kitkat bisa menelusuri daftar kontak, atau mencari tempat tertentu pada lokasi sekitar, dan juga mengakses akun-akun Google Apps, langsung dari aplikasi telepon. Sistem itu dimungkinkan, karena Kitkat secara otomatis menyusun daftar kontak berdasarkan orang-orang yang paling sering dihubungi oleh pengguna.


Launcher gaya Nexus 5
Seperti yang berlaku di Nexus 5, Android 4.4 KitKat berinteraksi dengan cara yang baru. Google Now, sekarang bisa diakses cuma dengan sekali sapuan jari pada tampilan utama. Bahkan untuk menjalankan voice search atau mengirim SMS, perintah suara bisa langsung digunakan tanpa harus menyentuh layar terlebih dahulu. Kita cukup bilang: “Ok, Google!” saat berada di Google Now maupun Home Screen, maka perintah itu langsung dijalankan. Nantinya, sejumlah cards tipe baru akan ditambahkan untuk Google Now ini.


Desain yang baru
Seperti sudah diungkap dalam bocoran-bocoran sebelumnya, Google memang menerapkan konsep desain yang lebih sederhana pada sistem operasi mobile terbarunya ini. salah satunya adalah notification bar yang tembus pandang, yang akan disembunyikan saat pengguna menjalankan aplikasi full-screen. Namun secara keseluruhan, Android Kitkat ternyata masih memiliki kemiripan dengan pendahulunya, Jelly Bean.


Tampilan album art pada lockscreen
Pada Android 4.4 KitKat, waktu Anda lagi memutar musik, atau memroyeksikan film ke Chromecast, lockscreen akan menampilkan album/movie art. Melalui tampilan ini, musik dan film yang lagi diputar bisa dinavigasikan, yaitu dengan menekan tombol play atau pause.


Multitasking mulus dan hemat baterai
Sejak pendahulunya, Android Jelly Bean, sistem operasi mobile ini memang telah berhasil menurunkan penggunaan sumber daya secara signifikan. Dan pada versi ini, Google kembali menjanjikan penghematan yang lebih lagi dalam hal penggunaan baterai, dengan cara menyediakan pilihan battery saving pada menu settings di bagian location. Di situ, pengguna bisa memilih, antara mode pemetaan lokasi yang lebih akurat, atau lebih hemat baterai. Sedangkan dalam hal multitasking, Android KitKat memang lebih mulus dibandingkan dengan pendahulunya. Hal tersebut bisa terwujud berkat optimalisasi memori dan touchscreen, sehingga perangkat menjadi lebih responsif.

Nah, itulah di antaranya, fitur-fitur baru yang bakal Anda temukan pada Android KitKat. Tapi untuk bisa menikmatinya, Anda harus sabar menunggu giliran.

No comments:

Post a Comment